Program Beasiswa Santri Berprestasi (PBSB) 2021 untuk Kuliah S1 Dalam Negeri

Program Beasiswa Santri Berprestasi (PBSB) 2021 untuk Kuliah S1 Dalam Negeri

Ada yang sedang menunggu pembukaan beasiswa PBSB? PBSB atau Program Beasiswa Santri Berprestasi adalah program beasiswa yang didanai dan dikelola oleh Kementerian Agama Republik Indonesia. Kali ini, Scholars membawa kabar baik dari pihak Kemenag. Pihak Kemenag telah mengumumkan pembukaan beasiswa Santri 2021. Nah, bagi kamu yang ingin mendaftar beasiswa ini, yuk simak info selengkapnya di bawah ini. Untuk info beasiswa lain, click disini.

Baca juga: Jasa Penerjemah Tersumpah

Cakupan Beasiswa

  1. Biaya kuliah penuh
  2. Biaya hidup
  3. Tunjangan tambahan
  4. Program-program pengembangan diri

Baca juga: Beasiswa Malaysian International Scholarship untuk Kuliah S2 S3 di Malaysia

Persyaratan Umum

  1. Pendaftar adalah Warga Negara Indonesia (WNI)
  2. Santri yang berasal dari pesantren yang telah terdaftar di Kementerian Agama dan memiliki Nomor Statistik Pesantren (NSP)
  3. Santri mukim minimal 3 tahun berturut-turut
  4. Memiliki akhlak terpuji dan direkomendasikan oleh pimpinan pesantren
  5. Memiliki kemampuan berbahasa Arab
  6. Memiliki kemampuan membaca dan memahami kitab kuning
  7. Memiliki wawasan dan komitmen implementasi nilai-nilai keislaman yang rahmatan lil ‘alamin
  8. Memiliki wawasan dan komitmen implementasi nilai-nilai nasionalisme, patriotisme, dan integritas
  9. Diutamakan bagi santri yang memiliki prestasi akademik dan non-akademik
  10. Diutamakan bagi santri yang berasal dari keluarga kurang mampu
  11. Merupakan santri tingkat akhir atau lulusan tahun 2019, 2020, dan 2021 pada Satuan Pendidikan Muadalah (SPM), Pendidikan Diniyah Formal (PDF), Pendidikan Kesetaraan oleh Pondok Pesantren Salafiyah (PKPPS), Madrasah Aliyah Swasta (MAS), dan Madrasah Aliyah Negeri (MAN) yang menjadi bagian dari pondok pesantren
  12. Berusia maksimal 20 tahun untuk santri tingkat akhir
  13. Berusia maksimal 23 tahun untuk santri yang telah lulus

Baca juga: Beasiswa Akademi Metrologi dan Instrumentasi (Akmet) untuk Kuliah D3 bagi Lulusan SMA Sederajat

Persyaratan Khusus

Terdapat beberapa persyaratan khusus untuk beberapa pilihan program studi di beberapa universitas. Bagi pendaftar yang hendak mendaftar di prodi Perbankan Syariah di UIN Maulana Malik Ibrahim harus memenuhi persyaratan berikut:

  1. Saat mendaftar, santri telah memiliki hafalan 10 juz Al-Qur’an
  2. Saat menyelesaikan kuliah, mahasantri atau penerima beasiswa telah menghafal 30 jus Al-Qur’an
  3. Wajib menjaga dan mempertahankan hafalan Al-Qur’an

Baca juga: Pendaftaran Jalur Beasiswa Unggulan untuk Kuliah S1 di Institut Teknologi Telkom Purwokerto (ITTP)

Sementara untuk prodi Ilmu Kesejahteraan Sosial di UIN Sunan Kalijaga, prodi Tasawuf Psikoterapi di UIN Sunan Gunung Djati, serta prodi Kedokteran dan Farmasi di UIN Syarief Hidayatullah harus memenuhi persyaratan berikut:

  1. Saat mendaftar, santri telah memiliki hafalan 1 juz Al-Qur’an
  2. Saat menyelesaikan kuliah, mahasantri atau penerima beasiswa telah menghafal 5 jus Al-Qur’an
  3. Wajib menjaga dan mempertahankan hafalan Al-Qur’an

Baca juga: Beasiswa Elemenesia Research Scholarship untuk Mahasiswa Ongoing

Persyaratan Dokumen

  1. Foto berukuran 3×4
  2. Scan Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  3. Pendaftar yang belum memiliki KTP bisa menggunakan scan akta kelahiran
  4. Scan Kartu Keluarga (KK)
  5. Scan surat keterangan mukim di pondok yang ditandatangani oleh pimpinan pesantren
  6. Scan surat rekomendasi yang ditandatangani oleh pimpinan pesantren
  7. Scan halaman identitas di rapor
  8. Scan rapor di satu tahun terakhir
  9. Scan ijazah yang telah dilegalisir atau Surat Keterangan Lulus
  10. Scan surat pernyataan keabsahan data yang ditandatangani pendaftar dan bermaterai 10.000
  11. Scan piagam atau sertifikat prestasi baik akademik maupun non-akademik

Baca juga: Beasiswa Karya Salemba Empat untuk Mahasiswa S1 Dalam Negeri

Proses Pendaftaran

  1. Untuk mendaftar, pihak pondok asal harus sudah terdaftar atau memiliki Nomor Statistik Pesantren di Kementerian Agama
  2. Pihak pesantren mendaftarkan santrinya
  3. Santri yang telah memiliki akun melengkapi formulir pendaftaran online
  4. Mengupload dokumen-dokumen pendaftaran
  5. Mencetak formulir registrasi online
  6. Panduan lebih lengkap mengenai proses pendaftaran, pilihan universitas, dan program studi dapat dilihat di booklet PBSB 2021 (download booklet PBSB 2021 disini)

Baca juga: Beasiswa Dexa Award untuk Kuliah S2 Dalam Negeri

Tahapan Seleksi

  1. Seleksi administrasi
  2. Tes berbasis elektronik/online
  3. Tes lisan online

Baca juga: Beasiswa International Master’s Fellowships untuk Kuliah S2 di Berbagai Negara

Pendaftaran

Deadline: 15 April 2021

Official Account

Official Website: https://ditpdpontren.kemenag.go.id/
Untuk info lebih lanjut dan pendaftaran, click di bawah ini:
Official Info || Pendaftaran

Leave a Reply

Your email address will not be published.