Fakta Unik dan Menarik Beasiswa Sariraya untuk Mahasiswa D4 dan S1 Dalam Negeri

Fakta Unik dan Menarik Beasiswa Sariraya untuk Mahasiswa D4 dan S1 Dalam Negeri

Bagi kamu yang sedang menempuh pendidikan jenjang D4 dan S1, Scholars membawa kabar baik lagi nih. Beasiswa Sariraya sedang membuka pendaftaran beasiswa untuk jenjang D4 dan S1 dalam negeri. Beasiswa ini berasal dari Sariraya Co., Ltd yang merupakan perusahaan penyedia makanan halal di Jepang. Nah, bagi kamu yang penasaran dengan info lengkapnya tentang beasiswa Sariraya, yuk simak fakta unik dan menariknya di bawah ini. Untuk persiapan beasiswa lain, click disini.

Baca juga: Jasa Penerjemah Tersumpah

Baca juga: Kursus Bahasa Inggris Basic, TOEFL 600+ IELTS 8.5

Adanya Business Coaching

Salah satu keunggulan yang dihadirkan oleh pihak Sariraya kepada para penerima beasiswanya adalah kesempatan mengikuti business coaching. Business coaching ini akan menjadi salah satu benefit atau manfaat yang diterima pendaftar yang lolos beasiswa ini. Nantinya, para penerima beasiswa akan mendapatkan training seputar dunia bisnis untuk mempersiapkan karir di masa depan. Bagaimana? Menarik, bukan?

Baca juga: Fakta Unik dan Menarik Beasiswa Narasi untuk Mahasiswa S1 Dalam Negeri

Mentoring Beasiswa Luar Negeri

Manfaat lain yang akan diterima oleh mahasiswa adalah adanya kesempatan mengikuti mentoring beasiswa. Jadi, pihak Sariraya akan menghadirkan sesi mentoring atau pembimbingan bagi para penerima beasiswanya mengenai tips dan trick untuk mendapatkan beasiswa, khususnya beasiswa di luar negeri.

Baca juga: Fakta Unik dan Menarik Beasiswa UTBK di Calvin Institute of Technology

Program Studi

Beasiswa ini dikhususkan hanya untuk beberapa program studi. Jadi, bagi kamu yang ingin mendaftar, sebaiknya pastikan dulu apakah kamu memenuhi persyaratan atau tidak. Program studi yang dapat mendaftar untuk program beasiswa ini meliputi Desain Komunikasi Visual, Desain Grafis, Teknik Informatika, Teknologi Informasi, Sistem Informasi, Sistem Komputer, Ilmu Komputer, Manajemen Pemasaran, dan Seni Rupa. Jika kamu kuliah di salah satu program studi ini, maka tunggu apa lagi? Yuk, segera daftar beasiswa ini.

Baca juga: Fakta Unik dan Menarik Beasiswa Universitas Nusa Mandiri

Perguruan Tinggi Terakreditasi B

Beasiswa Sariraya ini tidak membatasi wilayah tertentu sebagai wilayah sasaran penerima beasiswanya. Namun, pihak beasiswa Sariraya menetapkan persyaratan khusus, yakni pendaftar harus berasal dari perguruan tinggi minimal terakreditasi B. Jadi, jika kampus asalmu telah mendapatkan akreditasi B ke atas, maka kamu memenuhi syarat untuk mendaftar.

Baca juga: 5 Fakta Unik dan Menarik Beasiswa APERTI BUMN

Proses Pendaftaran Mudah

Salah satu kemudahan yang diberikan oleh pihak beasiswa Sariraya adalah dalam segi pendaftarannya. Tiap pendaftar bisa mengakses laman pendaftaran dengan mudah untuk proses pengisian data. Data-data yang perlu dilengkapi pun tergolong mudah, seperti nama lengkap, tempat dan tanggal lahir, asal perguruan tinggi, program studi, IPK terakhir, dan semester. Selanjutnya, pendaftar hanya perlu mengupload dokumen-dokumen pendaftaran untuk menyelesaikan proses pengisian pendaftaran online.

Baca juga: Fakta Unik dan Menarik Beasiswa Forum OSIS Nusantara untuk Kuliah di ITTP

Leave a Reply

Your email address will not be published.