
Pendaftaran Program Beasiswa Santri Berprestasi (PBSB) untuk Kuliah S1 dan S2 di Dalam Negeri
PBSB atau Program Beasiswa Santri Berprestasi adalah sebuah program beasiswa hasil kolaborasi dari Kementerian Agama dengan Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) Kementerian Keuangan. Tujuan dari program ini adalah memeberikan peluang bagi lulusan Pesantren agar mengembangan minat dan bakat. PBSB membuka pendaftaran untuk jurusan tertentu dengan universitas mitra tertentu juga. Jika kamu berminat, berikut informasinya lebih lanjut. Untuk info beasiswa lain, silakan click disini.
Baca juga: Jasa Penerjemah Tersumpah
Baca juga: Kursus Bahasa Inggris Basic, TOEFL 600+ IELTS 8.5
Cakupan Beasiswa
- Biaya pendaftaran kuliah
- Biaya matrikulasi
- Biaya UKT
- Biaya pendidikan profesi
- Biaya hidup
- Biaya tugas akhir
- Biaya asrama
- Biaya pendukung lainnya
Persyaratan
- Merupakan warga negara Indonesia
- Berasal dari pesantren yang telah terdaftar di Kementerian Agama, dibuktikan dengan NSP dan aktif memperbarui data pada EMIS Ditjen Pendidikan Islam
- Lulusan PDF/SPM/PKPPS/Ma’had Aly dan/atau MAS/MAN/SMA/SMK yang diselenggaran di pesantren
- Santri mukim minimal 3 tahun berturut-turut, dibuktikan dengan Surat Keterangan yang ditandatangani oleh pimpinan pesantren
- Memiliki akhlaq terpuji dan layak mengikuti seleksi PBSB, serta direkomendasikan oleh pimpinan pesantren, dibuktikan dengan surat rekomendasi dari pimpinan pesantren asal santri
- Memiliki kemampuan berbahasa Arab
- Memiliki kemampuan membaca dan memahami Kitab Kuning
- Memiliki wawasan dan komitmen implementasi nilai-nilai keislaman yang rahmatan lil’alamin
- Memiliki wawasan dan komitmen implementasi nilai-nilai moderasi beragama, nasionalisme, patriotism, serta integritas
- Memiliki prestasi akademik dan non akademik dengan melampirkan nilai rapor 1 tahun terakhir, piagam atau sertifikat
- Daftar universitas dapat dilihan disini
Baca juga: Beasiswa Yasbil Biaya Hidup Kuliah di Mesir 2024
Persyaratan Dokumen
- Scan asli Pas Foto Berwarna ukuran 3×4
- Scan asli Kartu Tanda Penduduk (KTP)
- Jika santri belum memiliki KTP, dapat digantikan dengan scan Akta Kelahiran
- Scan Kartu Keluarga
- Scan asli rapor halaman identitas santri dan halaman nilai 1 tahun terakhir
- Scan asli salinan ijazah telah dilegalisir atau Surat Keterangan Lulus SPM/PDF/PKPPS/MAS/MAN/SMA/SMK
- Scan asli piagam atau sertifikat prestasi akademik dan/atau non akademik (jika ada)
- Scan asli surat Keterangan Mukim ditandatangani oleh pimpinan pesantren
- Scan asli surat rekomendasi dari pesantren asal santri ditandatangani oleh pimpinan pesantren
- Scan asli surat pernyataan kebenaran data dan dokumen bermaterai Rp.10 ribu dan bertanda tangan santri bersangkutan
- Scan asli surat pernyataan komitmen calon mahasantri PBSB bermaterai Rp.10 ribu dan bertanda tangan santri bersangkutan
- Scan asli surat keterangan santri mampu membaca dan memahami kitab Fathul Qarib bagi pendaftar pada Ma’had Aly Salafiyah Syafi’iyah
- Scan asli surat pernyataan bersedia mematuhi peraturan Ma’had Aly Salafiyah Syafi’iyah bermaterai Rp.10 ribu dan bertanda tangan santri bersangkutan
- Info persyaratan dokumen lebih lanjut, bisa dilihat disini
Baca juga: Beasiswa Baznas 1 Rumah 1 Sarjana untuk Mahasiswa Kota Bekasi
Daftar Jurusan Fokus PBSB
- Ilmu kesehatan
- Ilmu teknologi
- Ilmu ekonomi
- Ilmu keuangan
- Ilmu keagamaan dan sosial
Timeline Pendaftaran
- Deadline pendaftaran: 13 Juli 2024
- Seleksi administrasi: 3 – 15 Juli 2024
- Pengumuman mengikuti seleksi tes: 17 Juli 2024
- Sosialisasi dan bimbingan teknik seleksi tes: 18 Juli 2024
- Seleksi tes berbasis elektronik: 20 Juli 2024
- Pengumuman mengikuti seleksi wawancara: 24 Juli 2024
- Sosialinasi dan bimbingan seleksi wawancara: 26 Juli 2024
- Seleksi wawancara: 28 – 31 Juli 2024
- Pengumuman kelulusan: 7 Agustus 2024
Baca juga: Beasiswa PBNU – AL-AZHAR Mesir 2024 untuk Kuliah S1 di Luar Negeri
Official Accounts
Official website: https://pendaftaran-beasiswa.kemenag.go.id/
IG: @pbsb_ri
Untuk info lebih lanjut, silakan click di bawah ini:
Official Info || Pendaftaran