9 Daftar Beasiswa S1 Institut Teknologi Bandung (ITB)

9 Daftar Beasiswa S1 Institut Teknologi Bandung (ITB)

Biaya pendidikan, khususnya pendidikan tingkat perguruan tinggi memang tidak sedikit. Belum lagi biaya hidup yang perlu ditaggung jika kamu berasal dari luar kota. Tidak sedikit siswa yang kurang mampu dalam hal finansial memilih untuk tidak melanjutkan ke perguruan tinggi. Namun, saat ini telah banyak peluang beasiswa yang bisa kamu ambil agar dapat berkuliah. Berbagai jenis beasiswa menawarkan biaya pendidikan dan / atau biaya hidup bagi mahasiswa di berbagai universitas. Salah satunya adalah di Institut Teknologi Bandung (ITB). Cukup banyak beasiswa yang ditujukan bagi calon mahasiswa maupun mahasiswa on going ITB. Berikut daftar beasiswa untuk mahasiswa ITB. Untuk beasiswa lain, silahkan click disini.

Baca juga: Jasa Penerjemah Tersumpah

Beasiswa Bank Muamalat

Beasiswa bank Muamalat disponsori oleh lembaga Amil Zakat Nasional (Laznas) Baitulmaal Muamalat (BBM). Beasiswa ini memberi keringanan uang per semester dan biaya hidup per bulan untuk kandidat penerimanya. Keuntungan lain dari beasiswa ini adalah diadakannya pelatihan secara berkala serta kesempatan magang di cabang bank Muamalat. Kandidat beasiswa ini merupakan mahasiswa dari keluarga dhuafa dan berprestasi. Nah, jika kamu memenuhi kriteria tersebut dan ingin mendaftar sebagai kandidat beasiswa bank Muamalat, silahkan click disini.

Baca juga: Beasiswa Luar Negeri yang Paling Dicari Lulusan SMA

Beasiswa Baktinusa

Beasiswa Baktinusa lebih difokuskan kepada mahasiswa aktivis atau yang aktif terjun di organisasi. Beasiswa ini akan memberikan keuntungan berupa dana dukungan aktifitas sebesar Rp 1 juta. Dana aktifitas ini akan diberikan per bulan selama 6 bulan. Tidak hanya itu, kamu juga akan mendapat berbagai pelatihan juga kesempatan magang. Beragam kegiatan ini diharapkan dapat membimbing kamu menjadi pemimpin yang kompeten dan aktif di tengah masyarakat. Jika kamu tertarik, silahkan cek info mendetil serta persyaratannya disini.

Baca juga: Beasiswa Dexa Award untuk Kuliah S2 Dalam Negeri

Beasiswa Tokopedia

Beasiswa Tokopedia ditujukan bagi mahasiswa on going dengan IPK minimal 3.30. Beasiswa ini merupakan bentuk perwujudan Tokopedia dalam mendukung industri ekonomi digital Indonesia. Maka dari itu, mahasiswa yang dicari adalah mahasiswa dari jurusan teknik dan data. Biaya yang diberikan beasiswa Tokopedia tidak hanya berupa uang UKT selama 2 semester, namun juga uang buku, biaya hidup, dan biaya wisuda. Cukup banyak bukan? Perlu diingat, pendaftaran beasiswa ini berbeda-beda disetiap universitas. Jika kamu tertarik dan ingin mengetahui infonya lebih lanjut, click disini.

Baca juga: 8 Daftar Beasiswa S1 Universitas Gadjah Mada (UGM)

Beasiswa YBM BRI

Beasiswa YBM BRI atau disebut juga sebagai beasiswa Kader Surau, merupakan beasiswa yang tujuannya difokuskan kepada membangun generasi intelektual muslim, berjiwa kepemimpinan, bekarakter, berdaya saing, dan menerapkan nilai-nilai Al Quran. Kandidat beasiswa ini adalah mahasiswa semester 1 atau 2 dengan IPK 2.80 (teknik dan sains) dan 3.00 (non teknik dan sains). Mahasiswa yang mendaftar diutamakan mahasiswa yang memiliki keterbatasan finansial. Dengan menerima beasiswa ini, kamu akan menerima biaya UKT, biaya hidup, dan akomodasi berupa tinggal di asrama. Untuk info lebih lanjut, silahkan click disini.

Baca juga: 10 Daftar Beasiswa S1 Universitas Brawijaya (UB)

Beasiswa VDMS

Beasiswa Van Deventer-Maas Stichting atau VDMS merupakan beasiswa untuk mahasiswa S1 dan D3 yang diadakan setiap tahun. Beasiswa ini menyanggupi pembiayaan kandidat hingga akhir semester dengan catatan IPK minimal 3.00. Jika IPK kandidat turun dibawah 3.00, maka beasiswa akan dihetikan. Selain itu, kandidat juga akan memperoleh baiya hidup per bulannya, serta pelatihan capacity building. Info lebih lanjut dari beasiswa VDMS bisa kamu click disini.

Baca juga: 5 Beasiswa S1 di Asia yang Paling Diminati

Beasiswa ITB untuk Semua

Beasiswa ITB untuk semua ditujukan untuk mahasiswa baru yang cerdas namun dari keluarga tidak mampu. Beasiswa ini membuka pendaftaran disetiap semester ganjil. Kandidat beasiswa ini akan diminta untuk menulis essai terkait diri, prestasi yang diraih, cita-cita, dan alasan mendaftar di ITB. Jika diterima, maka kandidat akan mendapat beasiswa penuh di ITB serta beberapa pelatihan soft skill agar dapat berkembang menjadi mahasiswa berprestasi. Untuk info lebih lanjut, click disini.

Baca juga: Beasiswa XL Future Leaders untuk Mahasiswa S1 dan D4 di Dalam Negeri

Beasiswa KPMG 4SEAS

Beasiswa KPMG 4SEAS adalah beasiswa dari KPMG yang merupakan perusahaan penyedia jasa audit, hukum, dan advisory berbasis di Asia Tenggara. Dengan menjadi kandidat beasiswa ini, kamu akan menerima biaya semeser, magang di dalam dan luar negeri, biaya exchange, dan coaching serta mentoring dari profesional. Jika kamu merupakan mahasiswa akutansi dan bisnis tahun pertama atau kedua dengan perolehan IPK minimal 3.50, maka kamu bisa mendaftar beasiswa ini. Untuk info lebih lanjut, click disini.

Baca juga: 5 Daftar Beasiswa S1 Universitas Diponegoro (UNDIP)

Beasiswa Djarum Plus

Beasiswa Djarum plus merupakan beasiswa prestasi untuk jenjang S1 dan D4 dari universitas mitra Djarum. Beasiswa ini akan memberikan keuntungan berupa uang biaya hidup per bulan dan berbagai bentuk pelatihan. Kandidat beasiswa ini merupakan mahasiswa semester 4 yang memperoleh IPK 3.00 dan aktif berorganisasi. Jika tertarik dan ingin mengetahui info beasiswa Djarum lebih lanjut, silahkan click disini.

Baca juga: Penjelasan Cara Mendaftar KIP Kuliah Bagi yang Belum Terdaftar Kartu KIP

Beasiswa Mizan

Beasiswa Mizan merupakan perwujudan dari keyakinan Mizan akan ide-ide segar yang berasal dari mahasiswa. Oleh sebab itu, Mizan memberikan kesempatan bagi mahasiswa S1, S2, maupun S3 yang tengah meyelesaikan tugas akhir, skripsi, tesis, ataupun disertasi untuk mengirimkan tulisan mereka ke penerbit Mizan. Tulisan yang dikirimkan haruslah karya tulis yang telah disetujui dan direkomendasikan oleh dosen. Jika terpilih, kamu akan mendapat biaya beasiswa dan karyamu akan diterbitkan. Jika ingin mengetahui info lebih lanjut dari beasiswa Mizan, silahkan click disini.

Baca juga: Pendaftaran SNMPTN Bagi Penerima KIP Kuliah

Leave a Reply

Your email address will not be published.