
Beasiswa Dream Together Master 2024 untuk Kuliah S2 di Korea Selatan
Kabar baik nih untuk kalian yang bercita-cita kuliah di Korea Selatan. Saat ini, beasiswa Dream Together Master 2024 sedang membuka pendaftaran, loh. Beasiswa Dream Together Master adalah program beasiswa yang diselenggarakan oleh Korea Sports Promotion Foundation (KSPO) dan Seoul National University (SNU) Graduate School of Public Administration. Program ini ditujukan untuk mendukung mahasiswa internasional yang ingin mengejar gelar Master dalam bidang Administrasi Olahraga. Jika kamu tertarik untuk mendaftar beasiswa ini, yuk simak info selengkapnya di bawah ini. Untuk info beasiswa lain, click di sini.
Baca juga: Jasa Penerjemah Tersumpah
Baca juga: Kursus Bahasa Inggris Basic, TOEFL 600+ IELTS 8.5
Cakupan Beasiswa
- Biaya kuliah
- Biaya pesawat
- Biaya asrama
- Biaya hidup
- Asuransi kesehatan
Baca juga: Beasiswa IFA Paris 2024 untuk Kuliah S1 dan S2 di Prancis
Persyaratan
- Pendaftar adalah mantan/administrator olahraga atau atlet
- Pendaftar dan kedua orangtuanya bukanlah warga negara Korea Selatan
- Memiliki gelar sarjana atau yang lebih tinggi (di bidang apapun)
- Memiliki kemampuan berbahasa Inggris yang baik dalam berbicara dan menulis agar mampu mengikuti perkuliahan yang menggunakan bahasa Inggris sebagai bahasa pengantarnya
- Memiliki potensi dan passion dalam manajemen olahraga
- Memiliki kondisi fisik dan mental yang mampu mendukung untuk menyelesaikan program perkuliahan
Baca juga: Beasiswa KAIST International Graduate 2024 untuk Kuliah S2 dan S3 di Korea Selatan
Persyaratan Dokumen
- Formulir pendaftaran (form 1)
- Personal statement dan rencana studi (form 2)
- 2 surat rekomendasi (form 3)
- Ijazah sarjana dan transkrip nilai
- Salinan paspor
- Salinan paspor orang tua
- Akta kelahiran
- Sertifikat kemampuan bahasa Inggris
- CV
- Surat keterangan kerja (jika memiliki pengalaman kerja)
- Sertifikat pendukung (jika ada)
- Dokumen checklist
Baca juga: Beasiswa Romania Government Scholarship 2024 untuk Kuliah S1 S2 S3 di Rumania
Prosedur Pendaftaran
- Melengkapi form 1-3
- Melengkapi dokumen-dokumen persyaratan lainnya, dan memastikan dokumen tersebut sudah diterjemahkan ke bahasa Inggris atau bahasa Korea
- Mencetak application checklist
- Scan dokumen dan mengirimkannya ke email snugsmadmission@gmail.com
- Subject email dengan format “Kewarganegaraan – Nama Belakang – Nama Depan”
- Dokumen akan diseleksi dan mendapatkan feedback.
- Setelah mendapatkan email konfirmasi, silakan mengirimkan hardcopy dokumen pendaftaranmu melalui pos, ke Division of Global Sport Management Talent Development, Building 153, Room 316, Seoul National University, 1 Gwanak-ro, Gwanak-gu, Seoul, KOREA, 08826
Baca juga: Beasiswa Invest Your Talent 2024 untuk Kuliah S2 di Italia
Timeline Pendaftaran
- Pendaftaran online melalui email: 31 Maret 2024
- Pengiriman hardcopy dokumen pendaftaran: 05 April 2024
- Pengumuman interview: April 2024
- Interview: April 2024
- Pengumuman akhir: Mei 2024
- Kedatangan di Korea Selatan: Agustus 2024
- Perkuliahan: 02 September 2024
Baca juga: Beasiswa Vector AI 2024 untuk Kuliah S2 di Canada
Official Account
Official Website: https://dtm.snu.ac.kr/
Untuk info lebih lanjut dan pendaftaran, click di bawah ini:
Official Info || Pendaftaran