Battle sikap!!! Belum banyak disadari oleh calon penerima LPDP!!!Green flag vs red flag di seleksi wawancara beasiswa LPDP
Belum banyak disadari oleh calon penerima beasiswa LPDP, bahwa yang dinilai bukan cuma jawabanmu, tapi juga sikapmu.
Di tahap wawancara, ada “green flag vs red flag” yang bisa jadi penentu kamu lanjut atau gugur.
Yuk kenali mana sikap yang bikin pewawancara yakin, dan mana yang justru bikin kesempatanmu hilang di depan mata.
Baca juga: Jasa Penerjemah Tersumpah
Baca juga: Kursus Bahasa Inggris Basic, TOEFL 600+ IELTS 8.5
Cara Menyampaikan Motivasi dan Tujuan Jangka Panjang
| Green Flag | Red Flag |
| – Menyampaikan tujuan studi secara jelas, terarah, dan selaras dengan rencana jangka panjang. – Memiliki alasan yang kuat dan memberikan jawaban berdasarkan riset mengapa memilih universitas dan program studi tujuan. – Menunjukkan kesadaran akan kontribusi yang dapat diberikan setelah studi selesai. – Membangun narasi yang mencerminkan komitmen jangka panjang, bukan sekadar keinginan sesaat untuk melanjutkan studi. | – Tidak bisa menjelaskan alasan memilih program studi atau universitas tujuan secara jelas, termasuk relevansinya dengan kontribusi dan tujuan jangka panjang. – Merumuskan tujuan studi yang terdengar terlalu umum, tidak realistis dan kurang memiliki keterkaitan dengan tujuan dan kontribusi jangka panjang. – Fokus hanya pada manfaat pribadi tanpa mempertimbangkan kontribusi bagi Indonesia. |
Baca juga: Beberapa Cara cerdas agar Jawabanmu di Wawancara Beasiswa LPDP Terlihat Lebih Berkelas
Cara Menyampaikan Komitmen untuk Kembali ke Indonesia dan Berkontribusi
| Green Flag | Red Flag |
| – Menguraikan strategi yang terukur dan realistis untuk memberikan kontribusi bagi Indonesia setelah menyelesaikan studi. – Memiliki pengalaman atau rekam jejak yang relevan dengan rencana kontribusi yang diusung.Memahami tantangan di bidang yang diminati dan menawarkan solusi yang nyata | – Tidak mampu menjabarkan bagaimana akan berkontribusi di Indonesia. – Terlihat lebih tertarik untuk bekerja di luar negeri atau kurang antusias untuk kembali. – Menganggap “kontribusi” hanya sebagai syarat administratif tanpa benar-benar memahaminya. |
Cara Bersikap dan Berkomunikasi Pada Saat Seleksi Wawancara Beasiswa LPDP
| Green Flag | Red Flag |
| – Menunjukkan kepercayaan diri yang elegan dan proporsional, tanpa menimbulkan kesan arogan. – Menyampaikan jawaban dengan struktur yang jelas, logis, dan tidak bertele-tele. – Menunjukkan antusiasme, gestur terbuka, dan kontak mata yang baik. | – Terlihat gugup berlebihan atau kurang percaya diri. – Menyampaikan jawaban secara tidak terstruktur, bertele-tele, atau tidak to the point. – Menunjukkan sikap arogan atau terlalu defensif ketika diberi kritik atau pertanyaan sulit. |
Cara Menunjukkan Konsistensi antara yang Ditulis di Esai dan CV dengan Jawaban Pada Saat Seleksi Wawancara
| Green Flag | Red Flag |
| – Memberikan jawaban wawancara yang konsisten dengan isi esai dan CV yang telah dikirimkan. – Mampu menguraikan contoh nyata dari pengalaman yang dituliskan. – Menunjukkan bahwa semua yang disampaikan adalah benar dan bukan dibuat-buat | – Menunjukkan inkonsistensi antara jawaban wawancara dengan esai atau CV. – Terlihat seperti mengada-ada atau berbohong mengenai pengalaman dan pencapaian. – Tidak bisa menjelaskan detail pengalaman yang diklaim dalam dokumen aplikasi. |
Sikap Dalam Menghadapi Tantangan dan Kegagalan
| Green Flag | Red Flag |
| – Mampu menguraikan pengalaman menghadapi kegagalan dengan refleksi yang baik. – Menunjukkan bahwa tantangan adalah bagian dari pembelajaran dan memiliki growth mindset. – Fokus pada solusi dan pembelajaran dari kegagalan, bukan hanya menyalahkan keadaan. | – Menghindari pembicaraan tentang kegagalan atau hanya menyalahkan faktor eksternal. – Tidak menunjukkan pembelajaran dari pengalaman sulit. – Terlihat kurang fleksibel atau mudah menyerah ketika menghadapi tantangan. |
Cara Menunjukkan Memiliki Kesadaran Terhadap Diri Sendiri dan Kepribadian yang Dimiliki
| Green Flag | Red Flag |
| – Memahami kelebihan dan kekurangan diri serta memiliki strategi untuk mengatasinya. – Menunjukkan kepribadian yang humble, profesional, dan autentik. – Bisa menerima kritik atau feedback dengan sikap terbuka | – Tidak bisa menjelaskan kelebihan dan kekurangan secara objektif. – Terlihat terlalu tinggi hati atau justru meremehkan diri sendiri. – Sulit menerima kritik memberikan jawaban yang terlalu defensif. |
Banyak calon penerima LPDP fokus latihan jawab pertanyaan, tapi lupa kalau sikap juga ikut dinilai!
Lewat mockup wawancara beasiswa, kamu bisa tahu apakah sikapmu termasuk green flag yang bikin pewawancara terkesan, atau justru red flag yang bikin peluangmu turun.
Yuk kenali sikap green flag vs red flag yang jarang disadari calon penerima Beasiswa LPDP
DM “WAWANCARA BEASISWA” to keep the slot


