
CV Beasiswa LPDP: Tips Menulis dan Hal yang Perlu Dihindari Agar Kamu Dilirik Oleh Reviewer
Mimpi kamu untuk melanjutkan studi ke jenjang yang lebih tinggi sekarang semakin dekat dengan Beasiswa LPDP. Program daging banget dari pemerintah yang menawarkan kesempatan emas bagi kamu untuk belajar di universitas terbaik di dalam maupun luar negeri, dan tanpa perlu khawatir soal biaya. Dengan kebebasan memilih jurusan dan universitas impian, serta berbagai keuntungan menarik lainnya. Beasiswa LPDP berkomitmen dalam mewujudkan pendidikan yang berkualitas bagi seluruh masyarakat Indonesia. Program ini tidak hanya terbuka bagi mereka yang memiliki prestasi akademik, tetapi juga memberikan kesempatan yang sama bagi penyandang disabilitas, masyarakat kurang mampu, dan masyarakat yang berasal dari daerah tertinggal. Dengan demikian, LPDP tidak hanya mencetak generasi penerus bangsa yang cerdas, tetapi juga membentuk pemimpin masa depan yang memiliki kepedulian sosial yang tinggi.
Untuk meraih kesempatan emas ini, persiapan yang matang sangatlah penting. Salah satu kunci keberhasilan kamu dalam meraih gelar awardee LPDP adalah menyusun CV akademik yang baik. CV akademik bukan sekadar daftar riwayat hidup biasa, melainkan sebuah dokumen yang mampu menceritakan kisah perjalanan akademikmu secara menarik dan meyakinkan. Melalui CV akademik, kamu dapat menunjukkan kepada reviewer bahwa kamu memiliki potensi untuk berkontribusi di Indonesia.
Baca juga: Jasa Penerjemah Tersumpah
Baca juga: Kursus Bahasa Inggris Basic, TOEFL 600+ IELTS 8.5
Tips Menulis CV LPDP
- Mulai dengan informasi yang jelas
- Semua informasi pribadi disarankan yang terbaru
- Gunakan bahasa yang spesifik dan profesional
- Highlight pendidikan dan prestasi akademik
- Tambahkan pelatihan atau sertifikat yang relevan
- Cantumkan Pengalaman organisasi dan sosial
- Format dan tata bahasa yang rapi
- Tulis dalam Bahasa Inggris
- Baca ulang dan jangan sampai ada yang typo
Hal yang Perlu Diperhatikan dan Dihindari
- Terlalu panjang dan bertele tele
- Format penulisan yang digunakan berlebihan
- CV yang di submit merupakan file lama
- Menggunakan font yang sulit dibaca
- Menggunakan bahasa tidak baku
- Jangan mencantumkan gambar
Baca juga: Persiapan LPDP: 6 Struktur dan Tips Menulis CV yang Wajib Kamu Ketahui Sebelum Melamar Beasiswa LPDP
Contoh Kalimat CV
Contoh yang kurang baik:
- Ikut organisasi, kegiatan sosial dan perlombaan selama kuliah.
Contoh yang lebih baik:
- Menjabat sebagai Presidium BEM FEB UNS dan berhasil mengorganisir anggota secara baik dengan jumlah 132 orang melalui beberapa program kerja besar seperti, business case international IoT, seminar nasional Leadership, dan Forum mahasiswa ekonomi Indonesia, dengan rata rata ketercapaian diatas 80%
Perbedaannya:
- Kalimat kedua lebih spesifik dan menunjukkan kontribusi yang lebih jelas
Baca juga: Curriculum Vitae Dokumen Beasiswa LPDP untuk Persiapan Pendaftaran : 4 Tips Penulisan dan Contohnya
Dari penjelasan mengenai tips dan hal yang perlu kamu perhatikan dalam menulis CV LPDP tentunya sudah ada gambaran bukan, yap menjadi awardee LPDP bukan merupakan hal yang mudah karena banyak persiapan, tes yang perlu kamu lalui dengan penuh perjuangan. Kamu perlu tips dan trik lainnya mengenai beasiswa LPDP? Yuk join kelas persiapan beasiswa di Scholars!